Pamerkan Inovasi Kesehatan Bismillah Melayani, RSUD Sumenep Dinobatkan Sebagai Salah Satu yang Terbaik di MNV 2024

Jumat, 13 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Sekda Sumenep Ir. Edy Rasyadi, M.Si yang didampingi Kadisbudporapar Moh. Iksan menyerahkan piagam penghargaan Dirut RSUD Sumenep dr. Erliyati, M.Kes pada malam puncak Pemeran Pembangunan Madura Night Vaganza 2024.

Foto: Sekda Sumenep Ir. Edy Rasyadi, M.Si yang didampingi Kadisbudporapar Moh. Iksan menyerahkan piagam penghargaan Dirut RSUD Sumenep dr. Erliyati, M.Kes pada malam puncak Pemeran Pembangunan Madura Night Vaganza 2024.

Sumenep, Detikzone.id- Pamerkan Inovasi Layanan kesehatan Bismillah Melayani pada pameran pembangunan bertajuk Madura Night Vaganza yangg berlangsung selama sepekan, RSUD Moh Anwar  Sumenep sukses menyabet penghargaan salah satu stand terbaik.

RSUD Sumenep menjadi salah satu dari 4 stand terbaik bersama Inspektorat, DPMPTSP dan RSUD Moh Anwar Sumenep dan Bappeda Sumenep kategori OPD dan BUMD.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Sekda Sumenep Ir. Edy Rasyadi yang didampingi Kepala Disbudporapar Sumenep, Kamis, 12/09/2024, malam.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Foto: Dirut RSUD bersama karyawannya tampak sumringah menunjukkan ekspresi kebahagian saat dinobatkan sebagai pemenang satu satu dari 4 stand terbaik pada pemeran Pembangunan Madura Night Vaganza 2024.

Pameran pembangunan yang diinisiasi Pemkab Sumenep tersebut diikuti oleh OPD, Kecamatan, BUMD, BUMN, dan instansi vertikal

Pada pameran pembangunan itu, RSUD yang dipimpin Srikandi kesehatan Sumenep, dr. Erliyati, M. Kes, menonjolkan pelayanan dan inovasi terbaik kepada masyarakat dengan menerima konsultasi kesehatan segala penyakit di stand pembangunan Madura Night Vaganza 2024, di GOR A. Yani.

Ada beberapa dokter  yang memang diberikan amanah bertugas oleh dr. Erliyati dalam rangka meningkatkan pelayanan kesehatan yang representatif.

Bahkan pada momentum itu, masyarakat dari berbagai kalangan memadati stand RSUD Sumenep untuk melakukan konsultasi bahkan cek kesehatan.

Pada pameran pembangunan yang dikemas Madura Night Vaganza 2024, RSUD Sumenep menampilkan Museum Rumah Sakit, Konsultasi Poli, Fisioterapi maupun Laborat dan berbagai kuis berhadiah .

Tidak hanya itu, RSUD Moh Anwar memampang foto sejarah rumah sakit Tempoe Doeloe bersama para direkturnya. Bahkan juga foto 35 dokter spesialis yang bertugas di RSUD serta foto foto saat momentum Covid.

Direktur utama RSUD Moh. Anwar Sumenep, dr. Erliyati, M. Kes bersyukur atas penghargaan yang diraihnnya pada pameran pembangunan Madura Night Vaganza 2024.

“Alhamdulillah RSUD Moh Anwar Sumenep dinobatkan sebagai salah satu dari 4 stand terbaik. Ini merupakan hasil kerja keras bersama,” katanya.

Menurnya, penghargaan tersebut menjadi cambuk bagi seluruh jajaran RSUD untuk tidak pernah lelah berinovasi dalam rangka mewujudkan layanan kesehatan yang semakin representatif.

“Penghargaan demi penghargaan yang diterima RSUD, termasuk penghargaan pada pameran pembangunan ini adalah dorongan motivasi untuk terus berkarya dan melayani masyarakat sepenuh hati,” ungkapnya.

Pihaknya menuturkan, partisipasinya mengikuti pameran pembangunan Madura Night Vaganza bukan semata- mata untuk menang, namun sebagai sarana mensosialisasikan pelayanan kesehatan RSUD kepada masyarakat.

“Kegiatan pameran pembangunan Madura Night Vaganza sebagai wadah untuk memberitahukan segala program dan inovasi kepada masyarakat,” ujar dr. Erliyati, Kes.

Disinggung komitmennya kedepan, dokter ahli sedekah ini menegaskan akan terus konsisten memberikan pelayanan terbaik.

“RSUD Sumenep akan terus berkomitmen dalam meningkatkan layanan layanan terbaik kepada masyarakat sesuai dengan taglinenya yakni Layanan Kesehatan Bismillah Melayani,” pungkasnya.

Penulis : Igusty - Amin

Berita Terkait

Nadia Sheren Maulina Raih Winner Miss Jatim 2024, Bupati Sumenep Bangga 
Pemkab Sumenep Komitmen Memperluas Akses Keuangan Masyarkat Hingga ke Wilayah Terpencil
8 Kios di RSUD Smart Pamekasan Terbakar, Kerugian Ditaksir Rp 100 Juta
Bappeda Sumenep Lakukan Diseminasi Laporan Akhir Penyusunan RPKD
Jelang Nataru 2025, Ketersediaan Bahan Pokok di Sumenep Dijamin Aman
Sabet Juara 1 PHBS Tingkat OPD, Kepala Bappeda Sumenep : Kesehatan Jadi Kunci Utama Agar Bekerja Produktif
Gelar Monitoring dan Evaluasi, TP PKK Kabupaten Sumenep Komitmen Serius Tangani Kasus Tengkes 
Berkat Komitmennya Perkuat Inovasi, Bupati Sumenep Sabet Penghargaan Pembina Kecamatan Terbaik Kategori Pratama

Berita Terkait

Kamis, 12 Desember 2024 - 20:03 WIB

Nadia Sheren Maulina Raih Winner Miss Jatim 2024, Bupati Sumenep Bangga 

Kamis, 12 Desember 2024 - 19:13 WIB

Pemkab Sumenep Komitmen Memperluas Akses Keuangan Masyarkat Hingga ke Wilayah Terpencil

Kamis, 12 Desember 2024 - 15:14 WIB

8 Kios di RSUD Smart Pamekasan Terbakar, Kerugian Ditaksir Rp 100 Juta

Kamis, 12 Desember 2024 - 14:22 WIB

Bappeda Sumenep Lakukan Diseminasi Laporan Akhir Penyusunan RPKD

Rabu, 11 Desember 2024 - 14:09 WIB

Sabet Juara 1 PHBS Tingkat OPD, Kepala Bappeda Sumenep : Kesehatan Jadi Kunci Utama Agar Bekerja Produktif

Selasa, 10 Desember 2024 - 21:33 WIB

Gelar Monitoring dan Evaluasi, TP PKK Kabupaten Sumenep Komitmen Serius Tangani Kasus Tengkes 

Selasa, 10 Desember 2024 - 20:53 WIB

Berkat Komitmennya Perkuat Inovasi, Bupati Sumenep Sabet Penghargaan Pembina Kecamatan Terbaik Kategori Pratama

Selasa, 10 Desember 2024 - 13:30 WIB

Duo Abdul, Pejabat Potensial Calon Sekda Sumenep 2025

Berita Terbaru

PEMERINTAHAN

Bappeda Sumenep Lakukan Diseminasi Laporan Akhir Penyusunan RPKD

Kamis, 12 Des 2024 - 14:22 WIB