Sumenep, Detikzone.id- Employee Gathering 2024 di Bali sukses digelar, PC Sinar Baru Sumenep Bambang Gunawan mengucapkan terima kasih kepada para sponsor sekaligus mitra kerjanya yakni Adira Finance, FIF Finance, dan Mandiri Utama Finance (MUF) . Senin, 19/08/2024.
“Atas nama perusahaan, kami sampaikan apresiasi dan terima kasih kepada para sponsor yang telah menyukseskan agenda tahunan employee Gathering Sinar Baru Sumenep,” kata Bambang Gunawan.
Employee Gathering Sinar Baru Sumenep Go To Bali ditutup dengan acara gala dinner di hotel Famous, Kuta, Bali.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pada kesempatan traveling wisata 2024, rombongan perusahaan pimpinan Bambang Gunawan tersebut mengunjungi sejumlah objek wisata, yakni Wisata Bahari Tanjung Benoa, Wisata Kintamani, Pulau Penyu, Pantai Melasti, Desa Adat Penglipuran, The Blooms Garden, Danau Bedugul Candi Kuning serta Pagelaran budaya Tari Kecak dan Joger.
Setiap tahun, perusahaan yang bergerak di bidang otomotif pembelian sepeda motor Honda melalui cash dan kredit yang berkantor di desa Gedungan, Kecamatan Batuan, Kabupaten Sumenep itu selalu rutin menggelar kegiatan employee gathering.
Kegiatan employee gathering yang dikonsep melalui traveling wisata ini merupakan kunjungan yang ketiga kalinya ke Bali, yakni tahun 2014, 2022 dan tahun 2024.
“Bali merupakan sebuah provinsi yang kaya akan budaya dan dan wisata unggulan. Sehingga menjadi impian banyak orang untuk mengunjungi Bali,” ungkapnya.
“Semoga employee gathering tahun ini dapat memberi efek positif terhadap teamwork Sinar baru Sumenep dalam memajukan perusahaan,” harap Bambang Gunawan.
Penulis : Redaksi