Semarakkan Hari Bhayangkara, Kapolres Sumenep Lepas Festival Drumband Pelajar di Labang Mesem

Senin, 24 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Kapolres Sumenep lepas peserta drumband pelajar di Labang Mesem

Foto: Kapolres Sumenep lepas peserta drumband pelajar di Labang Mesem

SUMENEP, Detikzone.id- Kegiatan Kalender Of Event bertajuk Sumenep Pentahelix terus berlanjut.

Pemerintah Daerah berkolaborasi dengan Polres Sumenep menggelar Festival Drumband Pelajar dalam rangka menyemarakkan HUT ke-78 Bhayangkara 2024.

Peserta Festival Drumband Pelajar tersebut diikuti puluhan siswa-siswi SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/sederajat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pada kesempatan tersebut, Kapolres Sumenep AKBP Henri Noveri Santoso, S.H., S.I.K., M.M memimpin pelepasan peserta Festival Drumband Pelajar di depan Labeng Mesem Sumenep, pada hari Senin (24/6/2024).

Kegiatan dihadiri oleh Wakil Bupati Sumenep, Sekda Sumenep, PJU Polres Sumenep, Disbudporapar, Disdik dan Persatuan Drumband Indonesia (PDBI) Pengurus Kabupaten Sumenep.

Festival drumband pelajar yang diselenggarakan dalam rangka HUT Bhayangkara tersebut finis di Mapolres Sumenep.

“Festival drumband pelajar ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-78,” kata Kapolres AKBP Henri Noveri Santoso.

Kapolres berharap, adanya festival drumband dapat meningkatkan kreativitas seni pelajar.

“Festival drumband pelajar ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan dan prestasi para peserta drumband di Kabupaten Sumenep,” tukas Kapolres.

Sementara itu, Wakil Bupati Sumenep, Nyai Dewi Khalifah kegiatan festival drumband harus mendapat dukungan dari semua pihak.

“Festival ini merupakan bagian dari kreativitas pelajar dan harus kita dukung bersama,” jelasnya.

Disisi lain, Nyai Wabup menyebut, kegiatan event tersebut tentu berefek terhadap perekonomian masyarakat.

“Yang jelas setiap kegiatan kalender event berdampak terhadap UMKM di Kabupaten Sumenep,” tandasnya.

 

 

Penulis : Amin- Igusty

Berita Terkait

Simposium Kebangsaan KAMMI : Pemuda Bergerak, Pancasila Diperkuat Lewat Asta Cita
Zakat Produktif untuk Sumenep Makmur, Baznas Kembali Berbuat Nyata Berikan Modal Usaha Pelaku UMKM
Sambut Kedatangan Rombongan Jamaah Haji, Bupati Sumenep Sampaikan Doa Terbaik 
Bupati Fauzi Dukung Setiap Langkah Positif Rutan Sumenep
Dibuka Besok ! Ayo Kunjungi Festival Desa Wisata Madura 2025 
Wapres Gibran Buka Blitar Djadoel 2025, Cicipi Jenang Ketan Khas Blitar
Genjot Program Kemaslahatan, BAZNAS Sumenep Kembali Bedah Rumah Milik Kakek Pusaet
Jadi Salah Satu Instrumen Kesejahteraan, BAZNAS Sumenep Bedah Rumah Gedek Milik Mbah Bi’ah

Berita Terkait

Kamis, 19 Juni 2025 - 16:04 WIB

Simposium Kebangsaan KAMMI : Pemuda Bergerak, Pancasila Diperkuat Lewat Asta Cita

Kamis, 19 Juni 2025 - 13:45 WIB

Zakat Produktif untuk Sumenep Makmur, Baznas Kembali Berbuat Nyata Berikan Modal Usaha Pelaku UMKM

Kamis, 19 Juni 2025 - 12:22 WIB

Sambut Kedatangan Rombongan Jamaah Haji, Bupati Sumenep Sampaikan Doa Terbaik 

Kamis, 19 Juni 2025 - 11:31 WIB

Bupati Fauzi Dukung Setiap Langkah Positif Rutan Sumenep

Rabu, 18 Juni 2025 - 18:43 WIB

Dibuka Besok ! Ayo Kunjungi Festival Desa Wisata Madura 2025 

Berita Terbaru

TNI-POLRI

Membanggakan, Polres Sumenep Terima Penghargaan  dari Kapolri

Kamis, 19 Jun 2025 - 18:24 WIB