Gelar Resepsi dan Pesta Merah Putih, Rangkaian HUT Ke-79 RI Oleh Pemkot Blitar

Jumat, 30 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Blitar, Detikzone.id n – Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, Pemerintah Kota (Pemkot) Blitar mengadakan Resepsi dan Pesta Merah Putih yang berlangsung di halaman Kantor Wali Kota Blitar pada Kamis malam, 29 Agustus 2024.

Acara ini dihadiri oleh berbagai pejabat Pemkot Blitar serta jajaran Forkopimda. Pesta Merah Putih semakin meriah dengan penampilan hiburan campursari dari Guyon Maton Cak Percil Cs, serta penampilan bintang tamu Lusi Brahman dan Sivy Kumalasari.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Wali Kota Blitar, Drs. H. Santoso, M.Pd, dalam sambutannya menyatakan, “Alhamdulillah, rangkaian kegiatan HUT ke-79 Republik Indonesia di Kota Blitar berjalan dengan sukses. Kegiatan ini harus kita jadikan momentum untuk meningkatkan rasa nasionalisme dan memperkuat wawasan kebangsaan.”

Menurut Wali Kota Santoso, peringatan HUT Kemerdekaan RI tidak hanya sekadar meriah dan menghibur, tetapi juga sebagai pengingat pentingnya menjaga Pancasila, NKRI, UUD 1945, dan Bhinneka Tunggal Ika sebagai dasar konsensus bangsa.

Beliau juga menambahkan bahwa kegiatan peringatan HUT RI turut memberi dampak positif pada ekonomi masyarakat, dengan mendorong aktivitas di berbagai sektor, seperti pedagang, salon, dan penyedia perlengkapan.

“Semoga semangat kebersamaan ini dapat diteruskan untuk mewujudkan Kota Blitar yang Keren, Unggul, Makmur, dan Bermartabat,” ucapnya.

Wali Kota Santoso mengungkapkan harapan agar semangat yang terbentuk selama perayaan ini dapat terus menginspirasi warga Kota Blitar untuk aktif dalam kegiatan sosial dan ekonomi.

“Kita harus memanfaatkan momentum ini untuk memperkuat kerjasama dan gotong royong di masyarakat,” imbuhnya.

Pemkot Blitar berharap bahwa semangat perayaan ini akan terus menghidupkan rasa kebangsaan dan memotivasi masyarakat untuk berkontribusi dalam pembangunan kota dan negara.” Tutupnya.Santoso.

Penulis : Basuki

Berita Terkait

Dinkes Kabupaten Pamekasan Lakukan  Visitasi dan Pengecekan Pelayanan Kesehatan di Lapas Kelas llA 
Wapres RI Gibran Kunjungi Sekolah Al-Madinah, Bupati Bogor Sambut Hangat
Kinerja Lemah dan Pengabaian Regulasi, Peran Satpol PP Kabupaten Bogor Disorot
Kepada DPRD Sumenep, Bupati Fauzi  Sampaikan Nota Pengantar LKPJ 
Hadiri Safari Ramadhan 1000 Santunan Anak Yatim, Bupati Sumenep : Kita Harus Atasi Kesulitan Mereka
Laksanakan Arahan Bupati, Wabup Bogor Jaro Ade Pimpin Peringatan Nuzulul Qur’an, Tekankan Pentingnya Akhlak Mulia
Eril Desembrilian Prabowo, Anggota DPRD Gresik Gelar Reses Masa Sidang I Tahun 2025
Puluhan Pedagang Srikaya Berjualan di Halaman Pemkab Sumenep, Bupati Fauzi Perintahkan Pejabat dan ASN Borong Semuanya

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 23:25 WIB

Dinkes Kabupaten Pamekasan Lakukan  Visitasi dan Pengecekan Pelayanan Kesehatan di Lapas Kelas llA 

Rabu, 19 Maret 2025 - 11:42 WIB

Wapres RI Gibran Kunjungi Sekolah Al-Madinah, Bupati Bogor Sambut Hangat

Selasa, 18 Maret 2025 - 15:24 WIB

Kepada DPRD Sumenep, Bupati Fauzi  Sampaikan Nota Pengantar LKPJ 

Senin, 17 Maret 2025 - 12:46 WIB

Hadiri Safari Ramadhan 1000 Santunan Anak Yatim, Bupati Sumenep : Kita Harus Atasi Kesulitan Mereka

Senin, 17 Maret 2025 - 07:45 WIB

Laksanakan Arahan Bupati, Wabup Bogor Jaro Ade Pimpin Peringatan Nuzulul Qur’an, Tekankan Pentingnya Akhlak Mulia

Berita Terbaru