Sumenep, Detikzone.id- Pameran Pembangunan Madura Night Vaganza 2024, Kecamatan Sapeken, Kabupaten Sumenep memamerkan produk olahan, hasil kerajinan dan rumah adat Bajo.
Hal itu merupakan komitmen Camat Sapeken Aminullah, M. Si dalam memperkenalkan beragam potensi desa yang dimiliki Kecamatan Sapeken, sehingga dapat dikenal masyarakat dan mendorong ekonomi kerakyatan.
Kecamatan Sapeken memiliki berbagai potensi lokal produk olahan hasil laut, diantaranya Abon ikan Latansa, Krispy Lauk Kriuk, Abon Cumi, Salondok udang, Peyek udang, Stick Rumput Laut, Bolu Sultan, Ikan kering Masadar, ikan kering Layang, Cumi kering, dan Terasi udang.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Sementara, produk olahan hasil pertanian yakni Kacang Bali Sapeken, Kenari Pasta Paliat, Ketela Singkong Sangko, Kripik Ketela Sakala, Kripik Sukun, Jagung Bunyua Sepanjang, dan Karasu Paliat.
Untuk hasil kerajinan, Kecamatan Kangayan punya tas rajut berbagai model, Gelang Santigi, Tasbih santigi, tongkat Komando santigi.
Camat Sapeken Aminullah, M.Si mengatakan, event Madura Night Vaganza 2024 menjadi momentum untuk memamerkan sekaligus memasarkan berbagai produk UMKM kepada masyarakat Kabupaten Sumenep.
“Yang jelas, Madura Night Vaganza 2024 sangat positif. Selain menjadi wadah untuk memamerkan produk lokal, event ini sebagai media untuk promosi,” ungkapnya.
Mengenai stand rumah Adat Bajo peninggalan leluhur yang ditampilan pada Madura Night Vaganza tahun ini, Camat Sapeken Aminullah, M.Si berpendapat bahwa masyarakat luas, khususnya Kabupaten Sumenep harus tahu nilai nilai kebudayaan di Sapeken yang masih terjaga hingga sekarang.
“Rumah Adat Bajo ini merupakan sebuah identitas, sebuah budaya leluhur yang harus terus dilestarikan. Oleh karenanya, sudah menjadi kewajiban kita sebagai generasi penerus untuk merawat dan menjaganya,” tukas Camat Aminullah, M.Si.
Sosok religius ini pun berharap kegiatan Madura Night Vaganza yang diikuti oleh 12 Kabupaten Tapal Kuda, OPD, Kecamatan, BUMN, BUMD, instansi vertikal dan perusahaan swasta ini terus digelar setiap tahunnya dalam rangka mendorong semangat berinovasi.
“Sejauh ini kami terus memotivasi masyarakat agar terus meningkatkan kreativitas. Baik dalam mengembangkan produk olahan maupun hasil kerajinan, sehingga kedepan impack-nya sangat positif untuk peningkatan perekonomian masyarakat,” tutur Aminullah, M.Si.
Pihaknya menyampaikan terima kasih sekaligus mengapresiasi Bupati Sumenep yang telah menginisiasi kegiatan ini.
“Atas nama Kecamatan Sapeken, saya menyampaikan terima kasih kepada Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo karena telah memberikan wadah promosi melalui event spektakuler ini,” tandasnya.
Penulis : Igusty - Amin