Kunjungi Sapeken, Cabup Fauzi Komitmen Bangun Sumenep Lebih Inklusif, Khususnya Layanan Kesehatan

Sabtu, 16 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP – Calon Bupati Sumenep nomor urut 02, Achmad Fauzi Wongsojudo, kembali menegaskan komitmennya terhadap pemerataan layanan kesehatan, khususnya bagi masyarakat Pulau Sepanjang.

Dalam kunjungannya ke Kecamatan Sapeken pada Rabu (13/11/2024), Cak Fauzi, sapaan akrabnya, mengumumkan rencana pembangunan fasilitas kesehatan di wilayah tersebut.

“Insyaallah, kami akan berusaha mewujudkan pembangunan fasilitas kesehatan di Sepanjang, agar masyarakat di sana tidak lagi kesulitan mendapatkan layanan kesehatan yang layak,” ungkapnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pulau Sepanjang, sebagai salah satu wilayah terpencil di Sumenep, kerap menghadapi tantangan dalam hal akses kesehatan.

Cak Fauzi menyadari kebutuhan mendesak akan fasilitas seperti Puskesmas di wilayah itu untuk menjamin pelayanan kesehatan yang lebih merata dan setara dengan daerah lainnya.

Menurutnya, pembangunan Puskesmas di Desa Sepanjang adalah langkah nyata untuk menjawab kebutuhan masyarakat.

Fauzi menilai, dengan adanya fasilitas tersebut, warga tidak perlu lagi menempuh perjalanan jauh untuk mendapatkan pelayanan medis.

“Ini adalah wujud kepedulian kami terhadap masyarakat di daerah kepulauan yang selama ini belum mendapat perhatian maksimal dalam hal fasilitas kesehatan,” tambahnya.

Kunjungan Achmad Fauzi ke Sapeken juga menegaskan visinya untuk membangun Sumenep yang lebih inklusif, di mana seluruh warganya, termasuk yang berada di daerah terpencil, dapat merasakan akses kesehatan yang memadai.

Dengan rencana ini, Fauzi berharap pembangunan Puskesmas di Sepanjang dapat segera direalisasikan dan menjadi solusi jangka panjang bagi warga.

Langkah tersebut sekaligus menunjukkan komitmennya untuk memperjuangkan hak-hak dasar masyarakat, termasuk kesehatan. ***

Penulis : ***

Berita Terkait

Penurunan Partisipasi Masyarakat Dalam Pilwakot Pekalongan, Ini Menurut Kacamata Politik 
DPC Partai Demokrat Kabupaten Cirebon Bagikan Ratusan Takjil Bagi Pengguna Jalan
Setelah Resmi Naik Tipe B, Dirut RSUD Sumenep Rencanakan Tambah Alat Medis Mutakhir  CT Scan
Gratis di Puskesmas Terdekat, Kadinkes P2KB Sumenep Ajak Masyarakat Deteksi Penyakit Sejak Dini 
Resmi Naik Kelas Tipe B, Kerja Keras Jajaran RSUD Sumenep Dipuji Bupati Fauzi
UHC di RSUD dan Puskesmas Jadi Bukti Komitmen Pemkab Sumenep dalam Meningkatkan Layanan Kesehatan
Melalui FGD, KPU Sumenep Lakukan  Penyusunan Laporan Evaluasi Pilkada 2024
Bayi Meninggal Dalam Kandungan Dipaksa Lahir Normal di RS Nindhita Sampang, Keluarga : UHC Tak Berguna

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 11:32 WIB

Penurunan Partisipasi Masyarakat Dalam Pilwakot Pekalongan, Ini Menurut Kacamata Politik 

Sabtu, 15 Maret 2025 - 07:57 WIB

DPC Partai Demokrat Kabupaten Cirebon Bagikan Ratusan Takjil Bagi Pengguna Jalan

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:07 WIB

Setelah Resmi Naik Tipe B, Dirut RSUD Sumenep Rencanakan Tambah Alat Medis Mutakhir  CT Scan

Rabu, 12 Maret 2025 - 00:27 WIB

Gratis di Puskesmas Terdekat, Kadinkes P2KB Sumenep Ajak Masyarakat Deteksi Penyakit Sejak Dini 

Senin, 10 Maret 2025 - 21:31 WIB

Resmi Naik Kelas Tipe B, Kerja Keras Jajaran RSUD Sumenep Dipuji Bupati Fauzi

Berita Terbaru

NASIONAL

Pembatasan Kendaraan Truk Besar di Kota Pekalongan dan Batang

Kamis, 20 Mar 2025 - 15:39 WIB