Pameran Pembangunan Madura Night Vaganza, BKPSDM Sumenep Pamerkan Berbagai Inovasi, Ada Layanan Pensiun Duduk Manis

Sabtu, 7 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo didampingi PLT Kepala BKPSDM saat meninjau stand pembangunan BKPSDM pada festival Madura Night Vaganza 2024 di GOR A Yani .

Foto: Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo didampingi PLT Kepala BKPSDM saat meninjau stand pembangunan BKPSDM pada festival Madura Night Vaganza 2024 di GOR A Yani .

Sumenep, Detikzone.id – Pameran Pembangunan Madura Night Vaganza 2024, BKPSDM Kabupaten Sumenep memamerkan berbagai inovasi yang telah sukses diaplikasikan di era digitalisasi sebagai media pendukung pelayanan publik bidang manajemen ASN. Sabtu, 07/09.

Varian inovasi platform digital yang paling tranding adalah SIC Smart ID Card Mobile ( Apps), Sistem Informasi Kinerja Pegawai (Sinergi) dan Sistem Informasi Absensi Kepegawaian (SIAGA).

Dimana ketiganya adalah platform yang berfungsi sebagai media aplikatif yang secara generate dapat mendeteksi serta mengevaluasi tingkat Kedisiplinan dan Kinerja Pegawai ASN.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pendahulunya, SIMPEG ( Sistem Informasi Manajemen Kepegawaian) dan SILAHKAN (Sistem Informasi Layanan Harian Kepegawaian) menjadi aplikasi layanan dasar untuk kepentingan Aparatur Sipil Negara yang terintegrasi dengan Badan Kepegawaian Negara berbasis Sustainability Development.

Selain Inovasi berbasis Informasi Teknologi, BKPSDM Kabupaten Sumenep yang dinakodai oleh seorang ASN yang haus akan inovasi Dr. Ir. Arif Firmanto S.TP., M.Si terus berkomitmen dalam memberikan pelayanan secara maksimal kepada ASN. Dan itu dibuktikan dengan diimplementasikannya Layanan Pensiun Duduk Manis yang akan dilaunching Bupati Sumenep pada hari Kamis, tanggal 12 September 2024.

Inovasi tersebut untuk memberikan penghargaan kepada calon penerima pensiun sebagai pahlawan Birokrasi dalam mengurus administrasi purna tugasnya.

Tidak hanya itu, pengembangan kompetensi ASN menjadi salah satu grand design dalam menghadapi kebijakan Smart ASN dimasa depan.

BKPSDM juga akan melakukan investasi Peningkatan Pendidikan bagi ASN,  dengan mempersiapkan program Pengembangan Kompetensi Beasiswa S1 untuk ASN di UNIBA Madura, salah satu Kampus Swasta di Sumenep yang bekerjasama secara stimultan dengan Pemerintah Kabupaten Sumenep.

Plt Kepala BKPSDM Kabupaten Sumenep Dr. Ir. Arif Firmanto, S.TP., M.Si mengatakan, inovasi dan pelayanan BKPSDM harus terus bertransformasi.

“Yang jelas, pelayanan kami berorientasi pada perkembangan teknologi informasi terkini sesuai dengan tuntutan zaman,” kata Dr. Ir. Arif Firmanto, S.TP., M.Si.

Pihaknya menyebut, berbagai inovasi layanan yang terpercaya tersebut sesuai dengan visi misi pemerintah daerah dalam rangka mewujudkan ASN yang berkualitas.

“Terwujudnya manajemen kepegawaian dan aparatur pemerintah yang berkualitas dan profesional,” tandasnya.

Sekedar diketahui, pada pameran pembangunan Madura Night Vaganza 2024, Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo telah melakukan kunjungan ke puluhan stand pembangunan OPD, Kecamatan, BUMN, BUMD maupun instansi vertikal. Termasuk stand Bappeda dan BKPSDM. Kamis, 05/09, malam.

Stand Pembangunan Madura Night Vaganza 2024, BKPSDM dan Bappeda juga menyediakan kuis kuis berhadiah .

Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo memberikan apresiasi terhadap berbagai inovasi layanan yang telah dilakukan oleh BKPSDM dan Bappeda yang menyebutnya telah bekerja on the track.

“Kami menilai Bappeda dan BKPSDM sudah bekerja on the track,” pungkas Bupati pewarta saat diwawancarai wartawan di depan stand pembangunan BKPSDM dan Bappeda pada acara Madura Night Vaganza.

Penulis : Igusty - Amin

Berita Terkait

Bupati Sumenep Pimpin Panen Raya Jagung Hibrida
Polres Blitar Bersama Disperindag Gelar Sidak Stok Bahan Pokok
Bupati Sumenep : Gala Dinner Bersama Asosiasi Pariwisata Madura Diharapkan Dongkrak Kemajuan Pariwisata
Kepala Disbudporapar Harapkan Table Top Jadi Wadah Perluas Jaringan Datangkan Wisatawan
Peduli Perempuan, Anggota DPRD Sumenep Nia Kurnia Fauzi Pelopori Raperda KDRT
AJS Ucapkan Selamat kepada Bupati dan Wabup Terpilih 2024, Komitmen Bangun Sumenep Melalui Karya Edukatif 
Pilkada Selesai, KPU Sumenep Serahkan SK Penetapan Calon Bupati dan Wabup Terpilih 2024 
Polres Sumenep Amankan Rapat Pleno Penetapan Paslon Bupati dan Wabup Terpilih, Kasatreskrim Komitmen Jaga Kondusifitas

Berita Terkait

Jumat, 14 Februari 2025 - 15:13 WIB

Bupati Sumenep Pimpin Panen Raya Jagung Hibrida

Jumat, 14 Februari 2025 - 14:41 WIB

Polres Blitar Bersama Disperindag Gelar Sidak Stok Bahan Pokok

Kamis, 13 Februari 2025 - 00:51 WIB

Bupati Sumenep : Gala Dinner Bersama Asosiasi Pariwisata Madura Diharapkan Dongkrak Kemajuan Pariwisata

Rabu, 12 Februari 2025 - 21:30 WIB

Kepala Disbudporapar Harapkan Table Top Jadi Wadah Perluas Jaringan Datangkan Wisatawan

Selasa, 11 Februari 2025 - 16:07 WIB

Peduli Perempuan, Anggota DPRD Sumenep Nia Kurnia Fauzi Pelopori Raperda KDRT

Sabtu, 8 Februari 2025 - 10:14 WIB

AJS Ucapkan Selamat kepada Bupati dan Wabup Terpilih 2024, Komitmen Bangun Sumenep Melalui Karya Edukatif 

Jumat, 7 Februari 2025 - 16:29 WIB

Pilkada Selesai, KPU Sumenep Serahkan SK Penetapan Calon Bupati dan Wabup Terpilih 2024 

Kamis, 6 Februari 2025 - 22:06 WIB

Polres Sumenep Amankan Rapat Pleno Penetapan Paslon Bupati dan Wabup Terpilih, Kasatreskrim Komitmen Jaga Kondusifitas

Berita Terbaru

NASIONAL

Presiden Barito Chapter Hadiri Doa Malam Regional Bali NTB

Sabtu, 15 Feb 2025 - 11:04 WIB